Widya Salah Satu Peserta KKN Yang Tahu Sukma Bima dan Ayu Ditahan

ilustrasi cover cerita KKN di Desa Penari
ilustrasi cover cerita KKN di Desa Penari

CILACAP.INFO – Widya adalah salah satu nama samaran yang digunakan SimpleMan dalam ceritanya yang berjudul KKN di Desa Penari bersama dengan Ayu, Bima, Nur, Anton dan Wahyu.

Diketahui bahwa cerita yang dibuat oleh SimpleMan adalah cerita nyata yang dialami oleh beberapa orang mahasiswa yang sedang melakukan Kegiatan KKN.

Hanya saja Cerita itu SimpleMan buat dari pengalaman salah seorang peserta KKN yang waktu itu dua temannya meninggal dunia.

Seorang yang menceritakan itu tidak dijelaskan siapa nama sebenarnya oleh SimpleMan, hanya saja orang itu ia sebut dengan nama samaran yakni Widya.

Selain pembagi cerita, Widya ini juga membagikan pengalamannya sebagaimana yang ditulis SimpleMan. Yakni mengetahui sukma Ayu dan Bima.

Di dalam cerita yang SimpleMan buat, ada tulisan yang mengisahkan bahwa Widya mengetahui bahwa Sukma dua temannya ditahan.

Widya mengetahui itu bermula saat ia mencoba mengikuti Bima yang keluar pada malam hari melewati suatu tanda merah dan hitam, melewati hutan dan jalan yang terjal.

Widya melihat Bima masuk ke dalam sebuah rumah kecil, ia pun mencoba untuk mengintipnya melalui celah-celah rumah tersebut.

Ternyata ketika dilihat, ia mendapati Bima sedang dikelilingi oleh banyak ular Besar di tempat tersebut yang menyerupai kolam pemandian.

Ketika mengintip, Bima mengetahuinya dan matanya melotot tepat ke arah lubang yang digunakan oleh Widya untuk mengintip.

Tak hanya itu, Ular-ular yang mengelilingi Bima juga ikut menghadap ke Lubang yang sedang ia gunakan untuk mengintip Bima.

Lantas Widya merasa ngeri dan berusaha pergi dari tempat tersebut, namun tiba-tiba saja makhluk-makhluk aneh menyesaki jalan dan berusaha menghalangi Widya untuk pulang ke rumah yang ia gunakan untuk KKN.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait