Pada beberapa episode juga, ada adegan dimana Sarada begitu cemberut karena sikap Boruto terhadap wanita.
Seperti manakala Sumire dirawat, Boruto datang dengan meminta maaf dan sikapnya itu tentu tak biasa, yang menunjukan ada hal spesial pada diri Boruto pada Sumire.
Sehingga Sarada kemudian menarik Boruto dan ke luar dari ruangan tersebut. Namun ada juga adegan manakala Sarada dibuat cemberut lantaran sikap Boruto ketika melihat Choco yang tampil langsing dengan mode kupu-kupu.
Itu jelas menunjukan bahwa Sarada memiliki perasaan terhadap Boruto Uzumaki namun ia pendam.
Disuatu episode juga terlihat bahwa Sarada kerap memerah mukanya karena sikap Boruto.
Seperti yang ada pada tayangan-tayangan di youtube atau di media sosial yang menyatakan bahwa Sarada selalu memikirkan Boruto.
Hal di atas ada benarnya, pasalnya dalam beberapa episode memang demikian. Dimana Sarada menunjukan perhatiannya pada Boruto, menghkawatirkan keadaan Boruto dan bahkan membantu juga menolongnya.
Seperti saat Kagemasa mengamuk karena kerasukan hantu, Sarada datang menolong Boruto, pun manakala pergi ke negeri pedang, ia membantu Boruto.
Cilacap.info pikir memang Boruto lah yang paling menonjol di antara ninja konoha lainnya di masanya. Dimana Boruto memiliki sikap pertemanan dan menganggap semua ninja adalah sahabatnya, ia pun bahkan rela pergi ke gua Ryuchi untuk mendapatkan petunjuk agar dapat membawa Mitsuki kembali ke konoha.
Tak ayal jika Sumire mengatakan bahwa Boruto dikenal di antara para gadis. Bahkan pengganti Sumire, yakni Tsubaki Kurogane juga mengerti artinya pertemanan meski berbeda kemampuan yang dimiliki melalui Burger, Kentang Goreng dan air Naruto pemberian Boruto.
Namun pada episode yang belum lama tayang, Sarada juga memperhatikan Kawaki semenjak ia diakui sebagai murid oleh Naruto. Namun Sarada juga tampak mencemaskan Boruto, ia takut jika ada apa-apa Boruto dan berkata pada Sasuke bahwa Boruto seperti bukan Boruto.
Tampilkan Semua