Naruto Shippuden: Kisah Rin Nohara Penyebab Perang Dunia Shinobi

detik detik Rin Nohara mati di tangan Kakashi
detik detik Rin Nohara mati di tangan Kakashi (Istimewa)

CILACAP.INFO – Mengingat admin pernah diminta request untuk membahas Kunoichi di anime Naruto, maka kali ini kami akan tuliskan kisah mengenai karakter Rin Nohara di laman ini.

Karakter satu ini diperkenalkan dalam anime Naruto Shippuden, dan merupakan teman satu tim dengan Obito dan Kakashi Hatake.

Dia merupakan seorang ninja wanita di Konohagakure yang merupakan Jhincuriki dari Isobu, yakni salah satu dari 9 Biju.

Demikian terkait Biju pernah kami bahas, yaitu chakra yang berasal dari Juubi ekor sepuluh yang dibagi oleh Rikudou Sannin, Hagoromo Otsutsuki.

Isobu juga dikenal dengan nama Sanbi, Makhluk yang berbentuk kura-kura dan pernah kita bahas juga di sini manakala Guren diperdaya oleh Kabuto agar Yukimaru dapat membuat Sanbi mengamuk.

Pada saat episode Guren dan Yukimaru, Sanbi yang harusnya mati malah muncul kembali.

Sebab diketahui bahwa makhluk yang berasal dari chakra juubi itu mati bersama dengan jhincurikinya.

Pembahasan ini tentu saja tidak melenceng karena ada kaitannya dengan Rin, karena dialah yang merupakan Jhincuriki daripada biju tersebut.

Bahkan Rin mati karena tidak ingin jika Sanbi mengamuk di Konoha, oleh sebab itu manakala pasukan ninja dari Kirigakure mengejar Rin dan Kakashi ia memilih untuk mati.

Jadi saat dikejar oleh pasukan ninja dari Kirigakure itu, niatnya Kakashi hendak melawan mereka dengan mengeluarkan Raikiri.

Tapi, Rin justru sengaja mendekati Kakashi yang menyebabkan dirinya terkena jurus yang memang fatal, tak ayal jika ia mati.

Rin diketahui sangat mencintai Kakashi, akan tetapi dia lebih memilih mati di tangan Kakashi daripada Isobu mengamuk dan membuat hancur Konoha nantinya.

Bahkan karena sosok Rin juga hingga mengakibatkan perang dunia shinobi keempat. Dimana Obito Uchiha ternyata menyukai Rin walau Rin sendiri justru mencintai Kakashi.

Cinta Obito tersebut tak luntur meskipun orang yang dicintainya telah tiada, dan karena hal tersebut juga datanglah Madara yang memanfaatkan situasi tersebut untuk menghasut Obito.

Madara mengatakan pada Obito bahwa Rin mati di tangan sahabat satu timnya sendiri, yakni Kakashi.

Obito yang kepalang sangat cinta pada Rin akhirnya terhasut dan bergabung bersama Madara untuk menjadi bagian dari Akatsuki.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait