Mengenang PSCS Cilacap kalahkan PSS Sleman

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – di tengah situasi darurat covid-19, Klub klub Sepak Bola dan Kompetisi di indonesia pun sementara waktu tidak berjalan.

Hal ini pastinya bukan tanpa sebab, karena dalam cabang olahraga, sepak bola lah yang bisa menghadirkan puluhan ribu penonton di setiap stadion.

Sementara itu, segala aktivitas yang sifatnya mendatangkan kerumunan tidak diperbolehkan. Sedangkan pada masing-masing klub memiliki massa atau yang dinamakan suporter. Mereka para suporter senantiasa mendukung klub kebanggaannya baik dikandang maupun laga tandang.

Klub asal Cilacap, yakni PSCS juga memiliki fans atau suporter pendukung yang berjuluk Lanus. Lanus adalah singkatan dari Laskar Nusakambangan. PSCS memiliki stadion bernama Wijayakakusuma dengan kapasitas 25.000 penonton.

PSCS pernah diisi oleh pemain asing, seperti pada kompetisi ISC B yang digelar pada tahun 2016. Bahkan Klub berjuluk Hiu Selatan ini pada kompetisi tersebut berhasil menjadi juara 1.

PSCS menang atas klub PSS Sleman yang kini berada di level tertinggi persepakbolaan indonesia setelah menjadi juara di liga 2. Kala itu PSCS Cilacap menang 1 angka dari lawannya tersebut.

Partai final ISC B kala itu, Mengenang Kembali ISC B 2016

Mengingat kembali di Pertandingan dalam laga final Indonesia Soccer Championship (ISC) B, 4 tahun lalu yang tepatnya pada tahun 2016.

Dalam Pertandingan kala itu, PSCS Cilacap Secara Mengejutkan mengalahkan sang elang jawa (PSS Sleman) dengan Skor 3-4.

Kini sang elang jawa itupun berhasil ke luar sebagai juara liga 2 dan secara resmi mendapat tiket promosi ke liga-1.

Arak-arakan PSCS Cilacap

Juara 1 Indonesia Soccer Championship B itu diarak ke seluruh wilayah cilacap (ADIPALA, BANTARSARI, BINANGUN, CILACAP SELATAN, CILACAP TENGAH, CILACAP UTARA, CIMANGGU, CIPARI, DAYEUHLUHUR, GANDRUNGMANGU, JERUKLEGI, KAMPUNG LAUT, KARANGPUCUNG, KAWUNGANTEN, KEDUNGREJA, KESUGIHAN, KROYA, MAJENANG, MAOS, NUSAWUNGU, PATIMUAN, SAMPANG, SIDAREJA, WANAREJA).

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version